a a a a a a
Jangan Keliru, Waxing dan Nano Coating Buat Bodi Mobil itu Beda | Berita | Autoglaze | Salon Mobil Jakarta
logo
`

Berita

Jangan Keliru, Waxing dan Nano Coating Buat Bodi Mobil itu Beda

Jangan Keliru, Waxing dan Nano Coating Buat Bodi Mobil itu Beda

Otomania.com - Banyak cara buat merawat cat mobil agar tetap terlihat mengkilap yakni dengan waxing dan nano coating.

Nah, apa sih bedanya waxing dan nano coating?

Salah satu cara perawatan yang selama ini dilakukan adalah dengan memberi lapisan wax di atas lapisan clear coat.

Dengan lapisan serupa lilin, membuat clear coat lebih terlindungi.

Namun wax sendiri memiliki usai pakai yang singkat.

Lapisan wax akan hilang dalam 3-5 kali pencucian mobil.

Dan tentunya, proses waxing perlu kembali dilakukan agar cat tetap terlindungi.

Bila tidak, jamur atau water spot akan mudah hinggap di permukaan cat mobil Anda.

Nah, teknologi nano coating memberikan perlindungan ekstra yang tidak bisa diberikan oleh waxing.

Bentuk nano coating adalah lapisan semacam clear coat, tapi memiliki pori­pori yang jauh lebih kecil dari clear coat cat dari pabrik.

Oleh karena ukuran partikelnya begitu kecil, ia mampu menutup pori-pori pada clear coat dari pabrik dan memberikan lapisan super tipis dengan ikatan kuat.

Efeknya, permukaan cat mobil akan lebih tahan terhadap goresan dan kotoran.


https://otomania.gridoto.com/read/241185697/jangan-keliru-waxing-dan-nano-coating-buat-bodi-mobil-itu-beda
Back to List
Others Brand Support 1
Others Brand Support 2
Others Brand Support 3
Others Brand Support 4
HEAD OFFICE
Jalan Terusan Kelapa Hibrida
Rukan Grand Orchard Blok D No.1
Kel.Sukapura, Kec.Cilincing
Jakarta Utara 14140
Switch to Desktop Version
© Copyright 2008-2024 autoglaze.co.id Allright Reserved. (PT.Jillbert Kreasindo Kurnia)
Jasa Pembuatan Website by IKT